Berdasarkan survei yang pernah dilakukan di Hongkong, ternyata sepertiga dari warga Hongkong mengalami stres. Baru-baru ini seorang wanita di Jepang masuk berita karena berteriak-teriak di jalan raya. Ternyata kejadian seperti ini cukup sering terjadi sehingga dianggap lumrah bagi warga Jepang untuk melampiaskan rasa tertekannya di tempat umum. Ada lagi berita dari Korea, yakni seorang artis berusia muda memutuskan bunuh diri.
Kemajuan zaman yang sedemikian pesat turut berkontribusi dalam menambah kadar stres manusia, mulai dari bertambahnya tingkat kebisingan dari kendaraan bermotor, kebisingan dari mesin-mesin di pabrik, polusi udara, dan sebagainya. Belum lagi tuntutan persaingan, baik di sekolah maupun di tempat kerja, yang segalanya harus serba cepat. Semua ini menimbulkan kegelisahan, kecemasan, dan ketakutan yang besar di dalam benak manusia modern.
Tekanan-tekanan yang dialami memicu reaksi dari diri manusia secara alamiah, yaitu fight (melawan) atau fight (lari menghindar). Apa pun pilihan yang diambil, tetap memiliki dampak terhadap psikis yang juga memengaruhi fisik. Pada umumnya masalah-masalah akan timbul pada bagian-bagian berikut ini.
- Pada saluran darah timbul penyakit jantung, hipertensi, sakit kepala, dan sebagainya.
- Pada saluran pencernaan timbul penyakit mag (asam lambung meningkat), GERD, masalah pada usus kecil ataupun usus besar, buang air besar tidak teratur, dan sebagainya.
- Pada sistem endokrin, kelenjar-kelenjar yang melepaskan hormon-hormon menjadi kacau sehingga menimbulkan penyakit-penyakit, seperti diabetes, disfungsi ereksi, sulit mendapat keturunan, haid tidak teratur, dan sebagainya.
- Pada sistem antibodi timbul reaksi-reaksi alergi, otot-otot tegang, rematik, bahkan kanker.
- Pada sistem saraf dan otak timbul masalah-masalah, seperti epilepsi, gangguan tidur (insomnia), gangguan kejiwaan, depresi, dan sebagainya.
- Pada bagian otot dan tulang timbul sakit pinggang, sakit pundak, sakit kaki, dan sebagainya.
Pada zaman sekarang cukup banyak orang yang menderita stres hingga terganggu bagian sarafnya. Penderita gangguan saraf harus segera mencari bantuan medis. Dalam menangani masalah ini, dokter sering kali akan memberikan obat penenang. Tentu saja penggunaan obat ini dikontrol ketat dan tidak boleh digunakan dalam jangka waktu yang lama karena bisa membawa efek negatif lain terhadap tubuh.
Jing zuo (meditasi Tao) merupakan bagian dari Dao Yin Shu, yaitu suatu metode latihan dari Tiongkok kuno yang bermanfaat, terutama untuk mengolah kesehatan psikis dan fisik. Berlatih jing zuo dalam jangka waktu lama akan memiliki efek pencegahan, juga pengobatan. Berlatih jing zuo secara rutin dan tekun akan mengatasi saraf-saraf yang tegang secara ampuh tanpa efek samping, menstabilkan guncangan jiwa, meningkatkan prestasi, serta menjadikan rendah hati dan lapang dada. Tidak hanya itu, jing zuo juga akan meningkatkan daya tahan fisik dan mental serta mempercepat pemulihan dari rasa lelah, letih, dan lesu.
Dalam proses berlatih jing zuo, tubuh dan pikiran harus tenang dan rileks agar dapat beristirahat penuh dan menghimpun kekuatan yang terpendam. Seorang penderita penyakit mungkin saja mengalami suatu reaksi yang unik, misalnya merasakan adanya arus atau kekuatan yang berputar atau bergerak di bagian-bagian tubuh yang bermasalah, contohnya di bagian paru-paru, ginjal, lambung, atau usus. Jika bagian tubuh yang bermasalah adalah jantung atau liver, mungkin akan merasa ada sumbatan pada dada atau di bawah dada. Seandainya sumbatan tersebut dapat ditembus, otomatis akan merasa segar dan lega. Selama proses penyembuhan ini, mungkin saja timbul gejala buang air yang berkepanjangan ataupun timbul lendir ketika buang air besar. Selama disertai dengan obat-obatan, pasti dapat sembuh secara tuntas. Oleh karena itu, tidak perlu merasa khawatir.
Kunci sukses dari jing zuo terletak pada pundak pembina yang memiliki pengalaman dan pengetahuan yang cukup mendalam dan luas. Pengetahuan tersebut di antaranya mencakup ilmu-ilmu di bidang biologi, kesehatan dan pengobatan, kejiwaan, sejarah dan budaya, filsafat, dan agama. Selain itu, ada yang lebih penting lagi, yaitu orang yang ingin belajar dan mendalami jing zuo harus memenuhi syarat-syarat berikut.
- Memiliki kemantapan hati dan rasa percaya yang tebal
Walaupun hanya untuk kesembuhan atau kesehatan, kemantapan hati dan rasa percaya ini sangat penting. Tidak boleh ada keraguan sedikit pun terhadap teknik-teknik latihannya.
- Memiliki ketabahan dan rendah hati untuk menerima pelajaran dan penjelasan
- Dapat berlatih dengan tekun dan sepenuh hati mengikuti petunjuk yang diberikan
- Tidak menganggap remeh atas petunjuk yang disampaikan agar kemajuannya tidak terhambat
Tujuh hal penting berikut harus diperhatikan selama berlatih jing zuo.
- Keadaan sekitar, sedapat mungkin tenang dan sunyi.
- Udara sekitar, sedapat mungkin bersih dan terhindar dari polusi asap atau bau.
- Penerangan secukupnya, tidak menyilaukan.
- Makanan yang ringan dan segar, tidak berlatih ketika perut kenyang.
- Suhu ruangan nyaman, tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin; pakaian juga tidak terlalu tebal atau terlalu tipis.
- Waktu berlatih bebas, boleh pagi atau kapan pun selama memenuhi syarat sebelumnya. Lama berlatih sekitar 30–90 menit setiap kali berlatih.
- Fisik dan mental harus dalam kondisi rileks, istirahat sepenuhnya.
Berikut tiga cara dalam berlatih jing zuo.
- Memutus pikiran-pikiran yang timbul
- Mengikuti arus pikiran yang timbul
- Memandang pikiran yang timbul, seperti menonton berita tanpa terlibat secara emosional
Dalam berlatih jing zuo, ada tiga tahap berikut yang harus dilalui.
- Mengendurkan seluruh tubuh, tanpa ada yang tegang sedikit pun
- Mental dalam kondisi istirahat penuh.
Pikiran jernih dan tenang. Hal-hal pada masa lalu tidak diingat-ingat, masalah saat ini tidak dipikirkan, dan rencana-rencana masa depan tidak dikhawatirkan.
- Mencapai kondisi lupa diri sepenuhnya
Ke dalam tidak menyadari adanya fisik dan mental. Ke luar tidak menyadari keramaian yang ada.
Apabila kita rutin berlatih Dao Yin Shu, setiap hari berlatih shen gong berupa gerakan dan berlatih jing zuo berupa tenang, maka kombinasi dari gerak dan tenang ini menjadikan fisik (raga) dan mental tetap segar sepanjang hari, melebihi obat kuat. Dengan rutin dan tekun berlatih setiap hari, sehat dan panjang usia pasti bisa dicapai.
Disajikan ulang berdasarkan Xiu Dao Bao Jian